Search This Blog

Saturday, April 7, 2018

Cara Kerja Transmisi


Pengertian Transmisi Data

Transmisi data merupakan proses untuk melakukan pengiriman data dari salah satu sumber data ke penerima data menggunakan komputer / media elektronik.

Sebelum menggunakan transmisi data (pengiriman data), maka salah satu faktor yang penting untuk diperhatikan adalah Konfigurasi Jalur Transmisi Data. Konfigurasi jalur komunikasi adalah cara meng-hubungkan perangkat perangkat yang akan melakukan komunikasi, dapat dibedakan menjadi dua, yaitu : konfigurasi titik-ke-titik (point-to-point) dan konfigurasi multi-titik (multipoint).

  • Titik-ke-titik (point-to-point) menghubungkan secara khusus dua piranti yang hendak berkomunikasi. Konfigurasi ini banyak ditemukan pada transmisi paralel, misalnya komunikasi antara dua komputer secara paralel untuk melakukan penyalinan file-file data, walaupun transmisi serial dimungkinkan pula apabila jarak antara dua piranti jauh.



  • Multi-titik (multipoint) menyatakan hubungan yang memungkinkan sebuah jalur digunakan oleh banyak piranti yang berkomunikasi. Sebagai contoh adalah konfigurasi pada jaringan bertopologi bus, dimana satu saluran data (backbone) terhubung ke beberapa komputer.





Proses Transmisi Data Menggunakan Media Transmisi


Dari gambar di atas dapat dijelaskan :  Agent menginput informasi melalu input device, kemudian data tersebut diubah menjadi sinyal oleh Transmitter lalu data tersebut dikirim oleh media transmisi ke Receiver tujuan, kemudian Receiver mengubah data sehingga dapat ditampilkan pada Output Device.
Pada gambar diatas terdapat beberapa komponen seperti:

1. Sistem sumber: merupakan komponen yang bertugas mengirimkan informasi, misalnya pesawat telepon dan PC (Personal Computer) yang terhubung dengan jaringan. Tugas sistem sumber adalah membangkitkan data atau informasi dan menempatkannya pada media transmisi.

2. Transmitter: berfungsi untuk mengubah informasi yang akan dikirim menjadi bentuk yang sesuai dengan media transmisi yang digunakan, misalnya pulsa listrik, gelombang elektromagnetik, PCM (Pulse Code Modulation) dan sebagainya. Sebagai contoh, sebuah modem bertugas menyalurkan suatu digital bit stream dari suatu alat yang sebelumnya sudah dipersiapkan (PC) dan mentransformasikan aliran bit tersebut sebagai sinyal analog yang dapat melintas jaringan telepon.

3. Sistem Transmisi: merupakan jalur transmisi tunggal atau jaringan transmisi kompleks yang menghubungkan sistem sumber dengan sistem tujuan. Kadang sistem transmisi juga disebut sebagai pembawa data yang dikirim. Sistem transmisi ini dapat berupa kabel, gelombang elektromagnetik atau yang lain.

4. Sistem Tujuan: merupakan sistem yang sama dengan sistem sumber tetapi berfungsi untuk menerima sinyal dari sistem transmisi dan menggabungkannya ke dalam bentuk tertentu yang dapat ditangkap oleh sistem tujuan. Contoh modem yang berfungsi sebagai pesawat penerima akan menerima sinyal analog yang datang dari jaringan atau jalur transmisi dan mengubahnya menjadi aliran bit digital agar dapat diterjemahkan oleh komputer.


Cara kerja transmisi Data

Akses internet yang digunakan oleh warnet menggunakan salah satu provider jaringan internet dengan menara. Alat yang digunakan untuk mendapatkan akses internet yaitu dengan menggunakan Menara pemancar gelombang. Menara telah diarahkan kepada provider pengirim. Sinyal dari menara akan diterima oleh alat broadband. Broadband tersambung ke komputer server dan suatu alat yang dinamakan mikrotik. Alat ini berguna untuk melakukan share quota akses data secara efektif. Setelah itu komputer server terhubung ke hub dan selanjutnya terhubung ke computer client. Setelah tersambung makan dilakukan setting ip address dan subnet di tiap masing-masing workstation. Dalam hal ini proses setting dilakukan oleh pihak vendor provider internet.



No comments:

Post a Comment

Pengertian dan Servis Utama Data Center